Selasa, 30 September 2014

PENYERAHAN BEASISWA SISWA MISKIN (BSM) 2014

Penyerahan Beasiswa Siswa Miskin (BSM) Tahun 2014 SDN Rayung IV Ds Rayung Kec Senori Kab Tuban Jatim. Penyerahan Dipimpin langsung oleh Bapak Kepala Sekolah MOH. FATKUROZI, S.Pd dengan dibantu beberapa Guru. Semoga dengan adanya Bantuan dari Pemerintah ini akan menambah semangat belajar anak dan membantu kemudahan membeli alat-alat sekolah.


Baca Selengkapnya »

SOFTWARE BELL SEKOLAH DAN REMINDER

Bell Sekolah, Bel Sekolah Gratis, Bell Sekolah tanpa aktivasi, Bell Sekolah Full patch, School bell. Mungkin itu diantara kata pencarian anda pada mesin pencari selama ini?. Sekarang berhenti dan Istirahatlah. Karena yang kami haturkan ini murni keikhlasan dan bakti pada Dunia Pendidikan Indonesia. Nama APLIKASI INI ADALAH TIME LEFT
Cara pemakaian mudah Buku Aplikasi kemudian Pilih Reminder lalu Add. Dan silahkan buat jadwal sesuka anda, dan sekali lagi jadwal tak terbatas sampai sesuka hati (banyak software yang Cuma ngasih 5 Jadwal saja lalu ujung-ujungnya disuruh transfer uang, haduhh ini yang admin alami juga sahabat) dan sekali lagi ini GRATISS ALIAS CUMA-CUMA DAN FULL VERSION SEPANJANG HAYAT.

SILAHKAN DOWNLOAD TIME LEFT DI SINI
WinXP, Win7, Win8
SDN RAYUNG IV BERBAKTI DEMI BANGSA.

Mohon Tinggalkan Komentar Sahabat.

Baca Selengkapnya »

Sabtu, 27 September 2014

TAPAK TILAS SUMUR SENDANG DUSUN GIWANG DESA RAYUNG KEC. SENORI KAB TUBAN JAWA TIMUR YANG DILAKUKAN SISWA-SISWI SDN RAYUNG IV


Ketika matahari mulai seujung tombak di langit timur. Serempak siswa kelas 6 menyambut Bapak Guru untuk melaksanakan Tapak tilas di Sumur Sendang Dusun Giwang. Dengan segenap semangat dan harapan. Anak-anak melangkahkan kaki menuju tempat penuh historis dan mistis itu.
Sesampai disana siswa dibagi menjadi beberapa kelompok untuk menemukan cerita panjang mengenai tempat tersebut. Dengan penuh cekatan anak-anak memulai kegiatan. Kegiatan awal adalah mendiskripsikan tempat itu. Memang tempat itu terlihat begitu angker, apalagi jika malam hari disitu tentu tidak ada yang berani. Tempat itu terdapat sebuah sumur tua yang masih terus mengalirkan air memenuhi sumur. Dan sumur itu masih dipakai untuk warga sekitar hingga sekarang.
Beberapa cerita mistis ada dan berkembang di dusun ini. Namun yang pasti tempat ini adalah merupakan cikal bakal dari kemajuan Dusun Giwang.  


Baca Selengkapnya »

SDN RAYUNG IV MENGGONDOL TROFI JUARA I CATUR


Anak yang satu benar-benar luar biasa. Penampakan wajahnya tidak mencerminkan dia anak yang jenius atau ahli dalam matematika. Tetapi sebuah prestasi gemilang telah ditorehkannya. Ia adalah SETIAWAN putra dari Bpk. KARNOTO. Anak pertama dari keluarga ini memperoleh prestasi ini pada kelas 6. Dan namanya pun diukir dalam sejarah perjalanan SDN Rayung IV dengan menjuarai Kejuaraan Catur Tingkat Kecamatan dalam rangka HUT RI Ke- 69.  
Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Bpk. BAMBANG SUHONO, M.Pd setelah pelaksanaan Upacara Bendera hari senin.
Di tempat terpisah bapak Kepala Sekolah MOH. FATKUROZI, S.Pd menyambut gembira keberhasilan anak didiknya. Beliau berpesan agar setiap anak bisa memberikan yang terbaik untuk sekolahnya, serta lebih meningkatkan prestasi baik akademik maupun non akademik.

SELAMAT WAWAN SEMOGA MENJADI AWAL KEMAJUAN SD KITA

SDN RAYUNG IV HEBAT  

Baca Selengkapnya »